Soal Uji Kompetensi Pilihan Ganda Kelas XI. Evaluasi Semester [Kurikulum Revisi] 2

A. Pilihan Ganda
Pilihlah satu jawaban yang paling tepat

1. Perhatikan pernyataan berikut ini.
1) Kumpulan orang yang memiliki kesamaan jenis, ras, agama, dan status sosial
2) Kumpulan orang yang berada pada satu lokasi tertentu pada waktu tertentu
3) Kumpulan orang yang saling mempengaruhi dan saling menolong untuk mencapai tujuan bersama
4) Mereka memiliki kesadaran bersama akan keanggotaannya
5) Kesatuan manusia yang hidup bersama dan saling berinteraksi untuk memenuhi kebutuhan hidupnya
Pernyataan di atas yang termasuk pengertian kelompok sosial adalah...
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (2), dan (4)
c. (1), (3), dan (5)
d. (2), (4), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)

2. Perhatikan kelompok sosial berikut.
1) Serikat pekerja
2) Keluarga inti
3) Mitra perusahaan
4) Kelompok pertemanan
5) Persatuan orang tua murid dan guru
Contoh kelompok sosial sekunder ditunjukkan oleh nomor...
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (2), dan (4)
c. (1), (3), dan (5)
d. (2), (4), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)

3. Kelompok sosial terbentuk oleh hubungan batin yang murni dan bersifat alamiah dan kekal. Dasar hubungan tersebut adalah rasa cinta dan rasa kesatuan batin yang dikoderatkan dan ada ikatan darah atau keturunan. Contoh kelompok sosial di atas adalah...
a. Paguyuban
b. Patembayan
c. Kekeluargaan
d. Senasib sepenanggungan
e. Kesamaan minat

4. Untuk meningkatkan interaksi sosial dan meningkatkan kesejahteraan petani, maka para petani Indonesia membentuk kelompok Serikat Petani Indonesia (SPI). Dasar pembentukan kelompok sosial dari deskripsi tersebut adalah...
a. Kebiasaan
b. Kepentingan
c. Kegemaran
d. Kepedulian
e. Suku bangsa

5. Akhir-akhir ini sering terjadi unjuk rasa yang dilakukan oleh para buruh terhadap perusahaan untuk menuntut perbaikan kesejahteraan para buruh. Gerakan buruh tersebut memperoleh dukungan yang kuat dari sesama buruh di kota lain. Hal ini terjadi karena ada ikatan...
a. Daerah
b. Ideologis
c. Profesi
d. Etnik
e. Agama

6. Keluarga Pak Herman, Persatuan Marga Simanjuntak, dan Perkumpulan Keturunan Mangkunegara adalah contoh kelompok sosial yang berdasarkan ikatan...
a. Geografis
b. Tradisi
c. Ideologis
d. Marga
e. Genologis

7. Perhatikan gejala-gejala sosial berikut.
1) Jumlah anggotanya relatif besar dan tersebar
2) Interaksi sosial berlangsung secara formal
3) Akses sosial terbatas hanya pada kelompoknya
4) Memiliki hubungan kontraktual pada asas manfaat
5) Solidaritas sesama anggotanya sangat kuat
Yang termasuk syarat terbentuknya kelompok sosial sekunder adalah...
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (2), dan (4)
c. (1), (3), dan (5)
d. (2), (4), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)

8. Kelompok sosial yang relatif kecil, dilakukan secara tatap muka, masih bersifat homogen, informal dan pribadi, merupakan...
a. Gemeinschaft
b. Patembayan
c. Kelompok formal
d. Kelompok primer
e. Kelompok sekunder

9. Sekelompok manusia yang disatukan atas dasar ikatan profesi yang sama hubungan sosialnya bersifat kontraktual dan memiliki kepentingan atau tujuan tertentu yang bersifat sementara, merupakan kelompok sosial yang berbentuk...
a. Gemeinschaft
b. Gesselschaft
c. Paguyuban
d. Perserikatan
e. Perhimpunan

10. Perhatikan ciri-ciri kelompok sosial berikut.
1) Dilarang melakukan perkawinan campuran untuk menjaga kemurnian suku bangsa
2) Dilarang melakukan kontak sosial dengan orang asing
3) Dilarang membawa kendaraan bermotor ke tempat kerja pada hari Jum’at
4) Dilarang bepergian ke luar negeri karena terkena cekal
5) Anggota kelompok wajib menaati adat dan tradisi yang sudah berjalan turun-temurun
Pernyataan di atas yang termasuk eksklusivisme kelompok sosial ditunjukkan nomor...
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (3), dan (4)
c. (1), (2), dan (5)
d. (2), (4), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)

11. Suatu tindak kriminal, kekerasan, korupsi, dan perjudian menjadi masalah sosial karena...
a. Termasuk tindakan tercela
b. Menjadi larangan agama
c. Tidak sesuai dengan nilai dan norma sosial
d. Termasuk tindakan yang tidak terpuji
e. Tindakan tersebut diharamkan

12. Perhatikan pernyataan berikut ini.
1) Terjadinya masa paceklik karena gagal panen di sebagian besar daerah
2) Terjadinya kemarau panjang menyebabkan warga masyarakat kesulitan memperoleh air bersih
3) Terjadinya gempa bumi dan tsunami yang banyak memakan korban jiwa
4) Merebaknya perjudian online
5) Meningkatnya pengangguran dan kemiskinan akibat kebijakan menaikkan harga BBM dan listrik

Yang termasuk upaya pencegahan konflik yang dilakukan pemerintah dan pemerintah daerah dalam meredam potensi konflik adalah...
a. (1), (2), dan (3)
b. (2), (3), dan (4)
c. (2), (4), dan (5)
d. (3), (4), dan (5)
e. (1), (4), dan (5)

13. Masalah sosial berikut yang bersumber pada kebijakan sosial adalah...
a. Konflik dan kekerasan antarindividu
b. Prasangka sosial terhadap kelompok lain
c. Pembangkangan individu terhadap kelompoknya
d. Banyaknya bencana alam
e. Kepadatan dan kemacetan lalu lintas yang terus

14. Perhatikan pernyataan berikut
1) Pembuatan kolam untuk usaha perikanan dan pemancingan
2) Pendirian perusahaan oleh pemodal asing dan dalam negeri
3) Pembangunan jembatan yang menghubungkan antara dua kabupaten
4) Pengaspalan jalan lintas nasional
5) Pembuatan bendungan untuk irigasi dan perikanan, dan pembangkit listrik
Pernyataan di atas yang termasuk pembangunan untuk kepentingan publik adalah...
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (3), dan (4)
c. (1), (2), dan (5)
d. (2), (4), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)

15. Sikap primordialisme dalam masyarakat majemuk dapat menyebabkan pertikaian karena sikap kelompok masyarakat...
a. Mengukur sesuatu dengan parameter sendiri
b. Menghendaki kemenangan di pihaknya
c. Tidak mengindahkan kepentingan orang
d. Berlomba menjadi paling dominan
e. Tidak menghendaki perubahan sosial

16. Kelompok yang terdiri dari orang-orang yang memiliki pekerjaan sejenis disebut...
a. Kelompok okupasional
b. Kelompok volunter
c. Kelompok primer
d. Kelompok luar
e. Kelompok dalam

17. Karena kecewa cintanya dikhianati, orang tega membunuh. Karena kecewa dikeluarkan dari perusahaannya, ia lalu berbuat jahat kepada mantan atasannya. Kejahatan-kejahatan tersebut dilakukan untuk melampiaskan kekecewaan dirinya.
Penyebab tindak kejahatan seperti yang terdapat dalam kasus di atas dilakukan karena adanya proses...
a. Konsep diri pribadi
b. Asosiasi diferensial
c. Imitasi
d. Kompensasi
e. Kekecewaan yang agresif

18. Saat penyelenggaraan pilkada sering terjadi konflik antara kelompok pendukung calon pemimpin daerah. Pro-kontra di antara mereka dapat menimbulkan banyak keresahan, kerugian, dan kerusakan dalam masyarakat. Dalam tinjauan sosiologis, faktor penyebab terjadinya konflik tersebut adalah...
a. Kualitas calon pemimpin
b. Banyaknya jumlah partai
c. Rendahnya pendidikan politik
d. Benturan kepentingan politik
e. Kekayaan calon peserta

19. Di antara pelajaran positif yang dapat diambil oleh warga masyarakat atas maraknya tindak kriminal adalah...
a. Nilai dan norma tidak lagi dipandang sebagai aturan yang mengikat
b. Terganggunya keseimbangan sosial berupa kedamaian, ketenteraman, ketertiban, dan keamanan masyarakat
c. Tindak kejahatan meningkat kualitas dan kuantitasnya
d. Terjadinya perilaku menyimpang
e. Warga masyarakat menjadi bertambah waspada dan makin menguatnya kepedulian terhadap keamanan lingkungan

20. Perhatikan pernyataan berikut dengan saksama
1) Adanya kemajuan di berbagai bidang kehidupan (sosial, politik, ekonomi)
2) Pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi
3) Adanya kesenjangan antara orang kaya dan kelompok miskin
4) Timbulnya partikularisme kelompok kaya atas kelompok miskin, timbulnya rasa gengsi dalam bergaul
5) Timbulnya kecemburuan sosial karena orang yang sudah kaya akan bertambah kaya, dan yang miskin semakin tertinggal
Pernyataan di atas yang menunjukkan dampak negatif kesenjangan sosial adalah nomor...
a. (1), (2), dan (3)
b. (2), (3), dan (4)
c. (1), (2), dan (4)
d. (3), (4), dan (5)
e. (1), (2), dan (5)

21. Menaikkan ekspor barang produksi. Menjaga agar nilai tukar rupiah stabil. Inflasi bisa ditekan dan terkendali. Menggalakkan pemakaian produk-produk dalam negeri untuk semua barang dan jasa. Menurunkan suku bunga perbankan untuk menggairahkan dunia usaha. Cara-cara ini termasuk upaya perbaikan dalam aktivitas...
a. Pengentasan kemiskinan
b. Pengurangan pengangguran
c. Kesenjangan sosial
d. Ekonomi
e. Keadilan

22. Terjadinya kesenjangan sosial ekonomi di masyarakat akan berdampak pada...
a. Lahirnya kelompok-kelompok sosial tertentu dalam masyarakat
b. Munculnya kelas-kelas sosial terbuka bagi seluruh anggota masyarakat
c. Terjadinya masalah sosial dalam keluarga karena orang tua sibuk bekerja
d. Timbulnya kecemburuan sosial yang dapat meresahkan masyarakat
e. Menurunnya pendapatan perkapita akibat rendahnya produktivitas

23. Perbedaan profesi seperti dosen, dokter, perawat, psikolog, dan laboran diharapkan tidak mempengaruhi hubungan sosial antarindividu. Ilustrasi ini menunjukkan adanya struktur sosial diferensiasi karena...
a. Setiap pekerjaan memiliki peran yang berbeda
b. Masyarakat membutuhkan adanya perbedaan
c. Penghargaan terhadap sesuatu yang lebih tinggi
d. Setiap pekerjaan memiliki fungsi bagi masyarakat
e. Sulit untuk membuat stratifikasi social horizontal

24. Perhatikan contoh struktur sosial berikut.
1) Paguyuban Warga Minangkabau di Jakarta
2) Kerukunan Keluarga Batak
3) Ikatan Mahasiswa Bandung
4) Musyawarah Guru Nasional
5) Perkumpulan Remaja Ceria
Yang merupakan struktur sosial majemuk konsolidasi ditunjukkan oleh nomor...
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (2), dan (4)
c. (1), (3), dan (5)
d. (2), (4), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)

25. Perhatikan bagan berikut

Pada gambar struktur majemuk di atas berpotensi terjadinya...
a. Interseksi antaretnis
b. Konsolidasi berdasarkan identitas
c. Asimilasi pekerjaan
d. Akulturasi agama
e. Adaptasi perbedaan

26. Perhatikan gambar struktur sosial di bawah ini.

Gambar tersebut menunjukkan struktur sosial majemuk...
a. Konsolidasi antaretnis dan pekerjaan
b. Konsolidasi antaretnis dan pendidikan
c. Konsolidasi antaretnis dan tempat tinggal
d. Interseksi antaretnis dan tempat tinggal
e. Interseksi antaretnis dan pekerjaan

27. Perhatikan gambar stratifikasi sosial berikut.

Yang menjadi dasar pelapisan sosial pada gambar di atas adalah...
a. Ekonomi
b. Kekuasaan
c. Pengetahuan
d. Keturunan
e. Pendidikan

28. Perhatikan gambar di bawah ini.

Gambar tersebut menunjukkan stratifikasi sosial yang bersifat...
a. Sederajat
b. Terbuka
c. Dinamis
d. Tertutup
e. Campuran

29. Perhatikan beberapa gejala sosial berikut
1) Tingkat ekonomi masyarakat belum maju
2) Adat dan tradisi sangat kuat di masyarakat
3) Struktur sosial masyarakat masih feodal
4) Populasi penduduk relatif beragam
5) Kebiasaan hidup merantau masih berjalan
Penghambat proses mobilitas sosial vertikal adalah...
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (2), dan (4)
c. (1), (3), dan (5)
d. (2), (4), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)

30. Perhatikan bagan berikut.

Dari bagan di atas dapat disimpulkan telah terjadi...
a. Mobilitas sosial antargenerasi naik
b. Penurunan status sosial antargenerasi
c. Status sosial dipengaruhi pribadi individu
d. Status sosial ayah dan anak yang sama
e. Mobilitas horizontal antargenerasi

31. Perhatikan beberapa ciri kehidupan sosial berikut
1) Menerima keberadaan orang lain yang berbeda ciri sosialnya
2) Mudah menyesuaikan diri terhadap lingkungan baru
3) Masing-masing kelompok saling menonjolkan identitasnya
4) Bersikap toleran terhadap pihak lain yang berbeda
5) Menganggap bahwa keyakinannya yang paling benar
Karakteristik masyarakat multikultural ditunjukkan oleh...
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (2), dan (4)
c. (1), (3), dan (5)
d. (2), (4), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)

32. Selain penganut Hindu, di Provinsi Bali juga hidup masyarakat penganut agama Islam, Kristen, Katolik, Budha, dan Konghucu. Namun demikian, kehidupan religius budaya Hindu sangat tampak dalam aktivitas sehari-hari, terutama berbagai bentuk simbol ritual. Sistem tersebut membentuk konfigurasi sosial...
a. Kompetisi seimbang
b. Diktator mayoritas
c. Tirani minoritas
d. Mayoritas dominan
e. Minoritas dominan

33. Perhatikan pernyataan berikut.
1) Melaksanakan pembauran, akulturasi budaya, asimilasi, dan integrasi
2) Mengembangkan konsensus bersama untuk terciptanya integrasi sosial
3) Menumbuhkan sikap empati dan toleransi dalam keanekaragaman kelompok sosial
4) Menonjolkan etnosentrisme dan nepotisme
5) Mementingkan kelompok ras, etnis, atau kelompok agamanya sendiri dalam menjalankan tugas sehari-hari
Pernyataan di atas yang mendukung terciptanya kehidupan sosial antarkelompok yang harmonis adalah...
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (2), dan (4)
c. (1), (3), dan (5)
d. (2), (4), dan (5)
e. (3), (4), dan (5)

34. Perhatikan ketegangan sosial berikut.
1) Perang yang melibatkan beberapa negara
2) Pelaksanaan eksekusi tanah oleh pengadilan yang ditolak warga
3) Tawuran antarpendukung dua kesebelasan
4) Konflik antara majikan dan buruh
5) Konflik bersenjata antara kelompok-kelompok yang bertikai
Dari pernyataan di atas yang termasuk konflik antarkelompok adalah...
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (3), dan (5)
c. (2), (3), dan (4)
d. (1), (3), dan (4)
e. (3), (4), dan (5)

35. Polisi terpaksa menembak kaki penjahat yang melawan ketika mau ditangkap. Ilustrasi tersebut menunjukkan jenis kekerasan...
a. Terbuka
b. Legal
c. Tidak legitimate
d. Agresif
e. Ilegal

36. Konflik terjadi antara etnik A dengan etnik B. Akibat konflik dari kedua etnik tersebut, jutaan orang mengungsi ke negara tetangga. Karena negara yang berkonflik tersebut termasuk anggota PBB, maka PBB berkepentingan untuk menghentikan konflik guna mencapai perdamaian.
Dilihat dari pihak-pihak yang terlibat konflik, maka yang menjadi pihak utama dalam konflik tersebut adalah...
a. Kelompok A dan Kelompok B merupakan pihak utama yang berkonflik
b. Pihak pertama yang kebanjiran pengungsi adalah negara tetangga
c. PBB merupakan pihak utama yang memiliki kepentingan untuk melakukan perdamaian terhadap pihak-pihak yang terlibat konflik yang terjadi di negara tersebut
d. PBB sebagai inventor berupaya meredam konflik yang terjadi di negara tersebut
e. PBB sebagai primary party selain berperan sebagai interventor juga menangani para pengungsi korban perang

37. Masyarakat multikultural dapat diartikan sebagai masyarakat yang...
a. Terdiri atas kelompok atau golongan yang hidup sendiri
b. Ditandai oleh perbedaan antara lapisan sosial
c. Memiliki keunikan ciri
d. Tinggal menetap pada daerah yang terpisah
e. Penduduknya berjumlah besar

38. Faktor-faktor yang menjadi tantangan dalam membangun integrasi nasional adalah...
a. Manajemen konflik
b. Resolusi konflik
c. Konflik peran
d. Konflik kepentingan
e. Akomodasi

39. Faktor-faktor yang bukan menjadi tantangan dalam membangun integrasi nasional adalah...
a. Ideologi politik
b. Konstitusi
c. Ekonomi
d. Sosial budaya
e. Pertahanan dan keamanan

40. Berikut adalah kasus yang muncul akibat kekerasan kelompok, kecuali...
a. Dominasi kelompok
b. Segregasi, apartheid
c. Genosida
d. Resistensi
e. Integrasi sosial


Ket. klik warna biru untuk link

Download
Kunci Jawaban
Soal Uraian

Lihat Juga
Materi Sosiologi
Semester 1
Bab 1. Kelompok Sosial di Masyarakat
1. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 1.1 Kelompok Sosial di Masyarakat (Kurikulum Revisi 2016)
2. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 1.2 Kelompok Sosial di Masyarakat (Kurikulum Revisi 2016)(Lanjutan)
3. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 1.3 Kelompok Sosial di Masyarakat (Kurikulum Revisi 2016)(Lanjutan)


Bab 2. Permasalahan Sosial dalam Masyarakat
1. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 2.1 Permasalahan Sosial dalam Masyarakat (Kurikulum Revisi 2016)
2. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 2.2 Permasalahan Sosial dalam Masyarakat (Kurikulum Revisi 2016) (Lanjutan)
3. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 2.3 Permasalahan Sosial dalam Masyarakat (Kurikulum Revisi 2016) (Lanjutan)

Bab 3. Perbedaan, Kesetaraan, dan Harmoni Sosial
1. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 3.1 Perbedaan, Kesetaraan, dan Harmoni Sosial (Kurikulum Revisi 2016)
2. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 3.2 Perbedaan, Kesetaraan, dan Harmoni Sosial (Kurikulum Revisi 2016) (Lanjutan)
3. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 3.3 Perbedaan, Kesetaraan, dan Harmoni Sosial (Kurikulum Revisi 2016) (Lanjutan)
4. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 3.4 Perbedaan, Kesetaraan, dan Harmoni Sosial (Kurikulum Revisi 2016) (Lanjutan)

Semester 2
Bab 4. Konflik, Kekerasan, dan Perdamaian
1. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 4.1 Konflik, Kekerasan, dan Perdamaian (Kurikulum Revisi 2016)
2. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 4.2 Konflik, Kekerasan, dan Perdamaian (Kurikulum Revisi 2016) (Lanjutan)
3. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 4.3 Konflik, Kekerasan, dan Perdamaian (Kurikulum Revisi 2016) (Lanjutan)

Bab 5. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 5.1 Integrasi dan Reintegrasi Sosial
1. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 5.1 Integrasi dan Reintegrasi Sosial (Kurikulum Revisi 2016)
2. Materi Sosiologi Kelas XI Bab 5.2 Integrasi dan Reintegrasi Sosial (Kurikulum Revisi 2016) (Lanjutan)


Soal-Soal Pendalaman 
1. Soal Pilihan Ganda. Evaluasi Semester 1
2. Soal Esai. Evaluasi Semester 1
3. Soal Pilihan Ganda. Evaluasi Semester 2
4. Soal Esai. Evaluasi Semester 2
Aletheia Rabbani
Aletheia Rabbani “Barang siapa yang tidak mampu menahan lelahnya belajar, maka ia harus mampu menahan perihnya kebodohan” _ Imam As-Syafi’i

Post a Comment for "Soal Uji Kompetensi Pilihan Ganda Kelas XI. Evaluasi Semester [Kurikulum Revisi] 2"